Serba

Menjajal Kesempatan Hadir di Acara ”Sepetang Bersama Blogger”

yeo1

.

“Yan, si Fulan itu dari perwakilan blogger dari Palembang loh. Kamu kenal?”

“Ngg… nggak mbak.”

“Dia loh yang mewakili kotamu di acara A**** Blogger Festival. Kukira yang dari Palembang kamu yang bakalan datang.”

“Hmm, ya gak tahu ya soalnya nggak ada proses seleksi sih. Lagian aku memang kurang gaul mbak orangnya, hehehe” *langsungjitakjidatsendiripakekapalselem

Aku terkenang kembali obrolan di sosial media setahun yang lalu itu. Saat sebuah perhelatan akbar yang melibatkan blogger dari beberapa negara berlangsung di sebuah kota di Indonesia. Ingat percakapan itu, aku jadi geli sendiri. Ibarat kata neng Cita Citata, “aku mah apaa atuuuh, cuma blogger amatiran.” Hehe, jadi gak usah banyak bacot protes . Mereka berdua yang jadi perwakilan dari Palembang memang tergabung di komunitas blogger lokal dimana aku nggak tergabung di dalamnya. Poinnya sih, aku berharapnya acara penting semacam itu pesertanya dipilih dalam sebuah kompetisi. Lebih terasa perjuangannya, ya kan?

Nah setahun berselang aku mendapatkan informasi mengenai acara “Sepetang Bersama Blogger” yang diselenggarakan oleh blog keren asal Malaysia denaihati[dot]com dan disponspori oleh Yeo’s Malaysia. Lagi-lagi aku kurang gaul nih, ternyata acara “Sepetang Bersama Blogger” ini sudah memasuki tahun ke-4! Dan lagi-lagi, Encik Amir selaku pemilik denaihati[dot]com kembali mengundang beberapa blogger dari Indonesia untuk berpartisipasi di acara “Sepetang Bersama Blogger” tersebut.

Acaranya sendiri akan dilaksanakan di Malaysia 12 Juni nanti. Berbeda dengan acara tahun lalu yang diadakan di dalam ruangan, tahun ini “Sepetang Bersama Blogger” akan di adakan di out door tepatnya di Taman Cabaran, Putrajaya. Selain diskusi bareng, bakalan ada games seperti Treasure Hunt dan Lucky Draw-nya. Acara tahunan yang melibatkan ratusan peserta ini sepertinya akan seru sekali.

Jadi kalau aku ditanya, jika berkesempatan ikutan “Sepetang Bersama Blogger” aku mau ngapain aja?

DSC_3113

Foto “diculik” dari blognya mbak Anazkia.

Tentu saja berkenalan dengan banyak teman baru sesama blogger dari Indonesia maupun Malaysia. Akuilah, terkadang ada “perang dingin” tak berkesudahan antara sebagian kecil pelaku social media Indonesia dan Malaysia. Saling umpat, mencela sehingga menimbulkan perasaan tidak enak. Beberapa teman bahkan bertekat untuk tidak mengunjungi Malaysia karena termakan isu bahwa jika ada warga Indonesia yang traveling ke sana maka akan diperlakukan tidak baik. Nyatanya? Aku bulan lalu berkesempatan seminggu di Malaysia (Malaka, Langkawi dan Penang) namun rasanya sangat nyaman sekali.

Nah, kesempatan untuk bertemu blogger-blogger keren asal Malaysia tentu tidak dapat dilewatkan begitu saja, kan? Secara tidak langsung kita semua –para blogger, punya tanggung jawab untuk menciptakan suasana yang tentram di dunia maya walapun itu sebatas interaksi di internet saja. Bayangkan jika ada seorang blogger menulis sesuatu hal buruk di blognya yang lantas tulisan itu tersebar ke mana-mana, hubungan antar 2 negara yang jadi taruhannya! Jadi, secara tidak langsung, acara “Sepetang Bersama Blogger” semacam ini dapat makin mempererat tali silaturahmi antar 2 negara. Setuju?

Lalu, alasan apalagi yang membuat aku ingin menghadari acara itu?

????????????????????????????????????

.

Hey, aku bisa kembali ke Kuala Lumpur! Kota yang bulan lalu hanya aku singgahi sebentar saja. Walaupun tujuan utamanya untuk menghadiri acara “Sepetang Bersama Blogger” sudah jelas sekali aku akan mendatangi tempat-tempat baru di Malaysia. Kebetulan aku belum pernah ke daerah Putrajaya. Jika bisa ke sana sekaligus temu blogger, beruntung sekali, bukan? Jika nantinya bisa ke tempat lain, ya itu bonusnya. Tidak menutup mata, mendapati acara ini diselenggarakan di Malaysia dan gratis! (akomodasi dan transportasi) tentu saja ini tawaran yang menarik. Di saat yang bersamaan, aku bisa belajar bagaimana tuan rumah dari Malaysia menyiapkan acara berskala besar. Pasti ada hal-hal menarik yang dapat aku pelajari dan praktekkan di kemudian hari.

Bagi teman-teman yang ingin mendapatkan kesempatan yang sama, mbak Anazkia (blogger yang sudah 2 kali diundang di acara yang sama) memberikan kesempatan bagi 4 orang blogger untuk ikut menghadiri acara “Sepetang Bersama Blogger” yang diselenggarakan oleh denaihati[dot]com dan disponspori oleh Yeo’s Malaysia ini. Untuk syarat lengkapnya silakan cek di sini ya. Eh ya, acara ini juga dibuka untuk umum loh, jika kebetulan berada di KL tanggal segitu, bisa ikutan mendaftar. Banyak doorprizenya pula!

Terakhir, terlepas hasil akhirnya, yang jelas dengan adanya “kompetisi” ini, perjuangan blogger yang akan hadir di acara “Sepetang Bersama Blogger” akan lebih berarti dan terasa perjuangannya, kan?

Iklan

48 komentar di “Menjajal Kesempatan Hadir di Acara ”Sepetang Bersama Blogger”

  1. Yuhuuuuu…..! Sukses ya, Yan… moga jadi rejeki Yayan bisa menghadiri event itu. Ya moga kita jodoh.. err maksudnya jodoh bisa menang bareng gitu, huehehehe…

  2. Om ke KL bulan lalu tidak ajak-ajak ih :huhu. Semoga berhasil dengan kompetisinya ya Om, kalau jalan-jalan lagi jangan lupa ajak-ajak :haha.
    Asyik ya Om bisa punya banyak teman dari seantero dunia dengan kumpul blogger :hehe. Tambah destinasi juga yang bisa diinapi kalau sedang membolang ke luar negeri *motifnya tampak juga :haha*.

  3. Itu pempek kapal selem dr pada buat ngetok jidat mending buat aku aja sini. Hahaha… Eeh aku jg pingin bgt ikutan diundang, tapi tapi tapi… Lg hamil gini, dr pd ngerepotin jd tahan dulu. Moga th dpn dpt kesempatan. Aamiin

  4. Ah. Moga menang ya om. Asik tuh ketemu sama blogger negara lain juga. Kalau tahun lalu om merasa apalah aku itu. Tahun ini aku yang begitu om. Sapa tahu thn dpn gantian nulis kayak gini ya *berdoa*

  5. kalau ada acara kopdar blogger ramai2 seperti itu, saya jadi kangen sama komunitas blogger Solo saat dulu masih aktif, hehehe… sayang sekarang komunitas blogger udah jarang ngadain kopdar lagi.. dan beberapa komunitas blogger di daerah2 lain katanya juga sudah mulai redup..

Jika ada yang perlu ditanyakan lebih lanjut, silakan berkomentar di bawah ini.

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s